Cara Membuat Yoghurt Sendiri Dirumah

yoghurt

Yoghurt merupakan salah satu olahan susu yang diproses melalui proses fermentasi dengan penambahan kultur organisme yang baik, salah satunya yaitu bakteri Asam Laktat. Jangan salah paham nih, tidak semua bakteri atau mikro organisme itu jahat. Nah jadi di dalam yoghurt ini banyak sekali bakteri-bakteri baik, ada yang lagi berenang, lagi joged-joged, lagi belanja, ketika yoghurt masuk kedalam perut kita nah si bakteri baik itu langsung deh tawuran alias gelut sama si bakteri jahat dan langsung menang, itulah kenapa kalau yoghurt itu menyehatkan.

Kelebihan yoghurt yang tidak dimiliki oleh susu murni yaitu:
1. Sangat cocok dikonsumsi oleh orang yang sensitif dengan susu (yang ditandai dengan diare) karena laktosa pada susu sudah disederhanakan.

2. Bila dikonsumsi secara rutin bahkan mampu menghambat kadar kolesterol dalam darah karena yoghurt mengandung bakteri lactobasillus. Lactobasillus berfungsi menghambat pembentukan kolesterol dalam darah.

3. Meningkatkan daya tahan tubuh kita karena yoghurt banyak mengandung bakteri baik.

Langsung ke proses pembuatannya, alat dan bahan membuat yoghurt adalah panci berukuran kira-kira 40 cm, sendok pengaduk, toples kaca dengan tutup. Bahan utama yang dibutuhkan untuk pembuatan yoghurt hanyalah susu.

Kebersihan merupakan hal yang harus sangat diperhatikan, sehingga sebaiknya semua alat yang digunakan direbus terlebih dahulu dalam air mendidih selama 5-10 menit agar semua alat bersih dan steril. Susu dapat berupa cair langsung tetapi yang perlu diperhatikan susu yang digunakan harus susu putih, jangan susu merah, hijau, apalagi hitam :mrgreen:.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. Siapkan susu yang sudah dicairkan sengan air matang sebanyak 1 liter lalu tambahkan susu krim sebanyak 15%.

2. Masak dengan api kecil sambil di aduk terus selama 30 menit tetapi jangan sampah mendidih. Hal ini hanya bertujuan untuk menguapkan air sehingga nantinya akan berbentuk gumpalan atau solid yoghurt.

3. Jika sudah, solid yughurt lalu diangkat dan dinginkan kira-kira sampai hangat-hangat kuku baru kemudian ditambahkan bibit yoghurt sebanyak 2-5% dari jumlah yoghurt yang sudah mengental tadi.

4. Diamkan selama 24 jam dalam wadah tertutup untuk menghasilkan rasa asam dan bentuk yang kental.

5. Semakin tinggi total solidnya maka cairan bening yang tersisa semakin sedikit, dan yoghurt yang dihasilkan semakin bagus. Solid yoghurt yang belum diberikan tambahan rasa ini dapat juga dijadikan bibit yoghurt untuk pembuatan selanjutnya.

6. Setelah berbentuk yoghut dapat ditambahkan sirup atau gula bagi yang tidak kuat asamnya. Yoghurt dapat disajikan tidak hanya sebagai minuman, tetapi juga bisa disajikan bersama salad buah sebagai sausnya ataupun sebagai bahan campuran es buah.

7. Yoghut tidak boleh disimpan dalam suhu ruang atau freezer karena bahan dasar yoghurt yang berupa susu dapat pecah dan justru itu akan merusak yoghurt.

Gimana, mudah sekali kan? Selamat mencoba!!

0 Response to "Cara Membuat Yoghurt Sendiri Dirumah"

Posting Komentar